Sekarang dunia konstruksi sedang beralih dari penggunaan baja konvensional ke baja ringan. Tidak dipungkiri banyak kepindahan ini karena baja ringan memiliki berbagai kelebihan seperti daya sangganya yag lebih baik dan pasti bobotnya yang lebih ringan. Simak beberapa jenis produk yang biasanya diproduksi oleh produsen baja ringan wajib diketahui berikut ini.
Baja Ringan Reng
Jenis baja ringan yang pertama adalah baja ringan reng yang bentuknya mirip dengan huruf W. baja ringan satu ini biasanya digunakan untuk bagian atap dari bangunan kemudian diletakkan genteng diatasnya. Selain dikenal dengan nama baja ringan reng, Anda juga bisa menyebutnya dengan nama lain profil B. dengan menggunakan baja ringan ini, Anda bisa menyusun genteng dengan lebih mudah dan tentunya penyanggaan juga lebih ringan.
Mungkin Anda dulu sudah mengenal reng dari bambu? Ketahanan dari reng bambu patut dipertanyakan karena bisa saja mudah lapuk, oleh karena itu, properti yang sekarang banyak menggunakan baja ringan reng untuk menggantikanya. Penggunaan baja untuk membuat reng termasuk dalam terobosan inovatif yang sangat cocok diterapkan di kondisi cuaca Indonesia. Jadi reng baja ringan ini tidak akan lapuk terkena hujan terus menerus dan tidak mudah memuai saat terkena panas.
Baja Ringan Kaso
Salah satu produk dari produsen baja ringan yang cukup inovatif adalah baja ringan kaso. Baja satu ini biasanya dipakai untuk menjadi kaki utama pada konstruksi bangunan yaitu untuk kuda-kuda. Untuk profilnya, baja ringan kaso ini ada 2 jenis yaitu profil C dan profil W. pembeda dari kedua profil ini hanya dari ukuran saja, jika dilihat, baja ringan Kaso dengan profil C lebih kecil dibandingkan dengan baja ringan kaso profil W.
Penggunaan dari baja ringan kaso adalah untuk tiang dari konstruksi yang memang bebannya tidak terlalu berat. Contohnya untuk menopang kanopi atap. Salah satu kelebihan dari baja ringan kaso adalah dari segi penggunaannya, sangat mudah dalam pemasangan menjadikan durasi pengerjaan jadi lebih singkat.
Baja Ringan Taso
Terakhir ada jenis baja ringan Taso. Bentuknya mirip dengan huruf A dan kalau diamati dari jauh seperti balok kecil. Biasanya jenis baja ringan ini digunakan untuk mengikat baja ringan reng atau biasa disebut dengan profil B. ketebalan dari baja ringan Taso biasanya juga menjadi perhitungan. Hal ini karena semakin tipis ukuran dari profil B ini maka akan semakin bagus juga tampilan property yang Anda bangun nantinya. Fungsi lain dari profil B ini juga untuk mengikat tiang utama juga kuda-kuda.
Itu dia beberapa jenis baja ringan yang biasa diproduksi oleh produsen baja ringan. Keseluruhan produk sangat berguna untuk mempermudah pembangunan serta termasuk cukup awet dibanding dengan menggunakan bahan lainnya. selain itu tenaga tarik juga cukup tinggi yaitu mulai dari 550 Mpa dan pemasangannya lebih mudah.